Hal ini menjadi penting karena UU Pemilu ditargetkan tuntas pada Maret mendatang. DPT yang siap lebih cepat dapat memperlancar pelaksanaan pemilu.
"Perlu penandatanganan DPT yang disepakati antara KPU,MK dan Parpol peserta pemilu dalam waktu dekat," kata Wakil Ketua DPR Anis Matta, kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (21/2/2012).
Menurut Anis, DPR yang lebih cepat selesai masih bisa diupdate menjelang pemilu. DPT yang sudah mantap, bisa menekan konflik pasca pemilu.
"Tujuannya adalah menerapkan prinsip keadilan sejak awal proses pemilu, disamping mengurangi potensi konflik pasca pemilu," kata Anis.
Pandangan sama disampaikan Wakil Ketua DPR Pramono Anung. Bagi Pramono DPT yang lebih mantap dapat memperlancar pesta demokrasi Indonesia.
"Yang paling utama adalah menjaga proses demokratisasi melalaui pemilu yang transparan dan akuntabilitas. Pemilu 2009 rawan gugatan setelahnya dan masalah DPT ini harapannya kalau tahun 2012 dapat diselesaikan alangkah baiknya," kata Pramono.
Kemudian menjelang pemilu tinggal dilakukan update ulang. Agar memastikan tak ada kecurangan dalam pemilu.
"Pengecekan daftar pemilih tetap sehingga tidak ada gugatan berdasar daftar pemilh tetap. Apalagi dengan adanya e-ktp itu dalam rangka perbaikan," tegas Pramono.
Posted By : PKS Beringin DS
BEKERJA UNTUK KEJAYAAN INDONESIA ADALAH IBADAH