Assalamu'alaikum, Selamat Datang di Blog Resmi DPC PKS Beringin Deli Serdang - Provinsi Sumatera Utara. www.pks-beringin.blogspot.com. Jika ada pertanyaan dan saran harap di kirimkan ke Email DPC PKS Beringin di.. pks.beringin.deliserdang@gmail.com

Senin, 14 Januari 2013

Senin, 14 Januari 2013

Renungan Tarbawi : "Jama'ah Ideal"





Oleh Musyafa Ahmad Rahim



Jama’ah ideal yang pernah ada secara nyata di suatu fase sejarah ini:
  • Tidak tumbuh dengan tiba-tiba;
  • Tidak ada secara kebetulan;
  • Tidak diciptakan dalam sehari semalam. Begitu pula, ia
  • Tidak muncul dari hasil sebuah anugerah yang mengubah watak segala sesuatu dalam sekejap atau sekilas.
Namun, ia…
  • Tumbuh secara alami, dan
  • Pelan-pelan, sebagaimana pohon yang menjulang dan menghunjam akarnya itu tumbuh.
  • Perkembangannya memakan waktu yang lazim, sebagaimana ia
  • Memerlukan al-juhd (jerih payah) yang:
  1. Al-Maushul (kontinyu),
  2. Ats-Tsabit (Tetap), dan
  3. Al-Muththarid (Konstan) demi perkembangan ini.
  • Ia memerlukan:
  1. Al-‘Inayah as-sahirah (perhatian yang teliti),
  2. Ash-Shabru At-Thawil (kesabaran yang panjang), dan
  3. Al-Juhdu al-bashir (usaha yang jeli) dalam:
  • Tahdzib (membersihkan dan membuang yang tidak baik),
  • Tasydzib (memangkas yang kelebihan),
  • Taujih (pengarahan),
  • Daf’ (mendorong, memotivasi),
  • Taqwiyah (penguatan), dan
  • Tatsbit (peneguhan).
  • Ia memerlukan:
  1. Tajarib waqi’iyyah marirah (pengalaman-pengalaman riil yang pahit), dan
  2. Ibtila-at syaqqah mudhonniyah (ujian-ujian yang berat dan meletihkan); yang tetap disertai pengarahan untuk mengambil pelajaran dari berbagai pengalaman dan ujian ini.

Di dalam semua usaha di atas termanifestasi ri’ayah ilahiyah (maintenance ilahi) terhadap jama’ah pilihan – atas dasar pengetahuan – untuk memikul amanah terbesar ini dan merealisasikan kehendak Allah di muka bumi.

Padahal, pada jama’ah ini terdapat:
  • Al-Fadha-il al-kaminah (berbagai keutamaan), dan
  • Alisti’dadat al-maknunah (potensi-potensi yang tersimpan) di dalam generasi tersebut.
Di samping terdapat al-ahwal al-muhayya-ah (berbagai situasi dan kondisi yang disiapkan untuknya).

Dengan ini semua, cahaya yang mengagumkan itu memancar dalam sejarah manusia; dan terealisir-lah hakikat yang tampak dari jauh seolah-olah mimpi yang mengepak-ngepak di dalam hati, atau mimpi-mimpi yang melayang-layang di dalam imajinasi!

(Sayyid Qutb, Fi Zhilal Al-Qur’an, jilid VI hal. 3337)

.......

Dalam kalimat di atas, Sayyid Qutb –rahimahullah- menjelaskan bagaimana jama’ah Sahabat Nabi Muhammad SAW terjadi pada waktu itu.

Ada empat bagian yang disorot oleh Sayyid Qutb –rahimahullah.
  1. Pertama: Jerih payah dan usaha nabi Muhammad SAW sebagai murabbi yang dikerahkan dalam mentarbiyah mereka.
  2. Kedua: Aspek ri’ayah ilahiyah.
  3. Ketiga: Potensi para sahabat nabi itu sendiri.
  4. Keempat: Situasi dan Kondisi.
Artinya, terjadinya jama’ah sahabat nabi Muhammad SAW (jama’ah yang menakjubkan dalam sejarah umat manusia) terjadi karena:
  1. Pertama: Ada faktor ri’ayah ilahiyah (maintenance ilahi).
  2. Kedua: Potensi dan fadhail sahabat yang luar biasa.
  3. Ketiga: Situasi dan kondisi yang telah disiapkan sedemikian rupa oleh Allah SWT.
  4. Keempat: Sosok sang murabbi, yaitu Rasulullah SAW.
Meskipun demikian lengkap dan dahsyat faktor yang melingkupi terbentuk dan terlahirkannya jama’ah sahabat, namun, tetap saja, mereka memerlukan tarbiyah yang:
  • Tumbuh secara alami, dan
  • Pelan-pelan, sebagaimana pohon yang menjulang dan menghunjam akarnya itu tumbuh.
  • Perkembangannya memakan waktu yang lazim, sebagaimana ia
  • Memerlukan al-juhd (jerih payah) yang:
  1. Al-Maushul (kontinyu),
  2. Ats-Tsabit (Tetap), dan
  3. Al-Muththarid (Konstan) demi perkembangan ini.
  • Ia memerlukan:
  1. Al-‘Inayah as-sahirah (perhatian yang teliti),
  2. Ash-Shabru At-Thawil (kesabaran yang panjang), dan
  3. Al-Juhdu al-bashir (usaha yang jeli) dalam:
  • Tahdzib (membersihkan dan membuang yang tidak baik),
  • Tasydzib (memangkas yang kelebihan),
  • Taujih (pengarahan),
  • Daf’ (mendorong, memotivasi),
  • Taqwiyah (penguatan), dan
  • Tatsbit (peneguhan).
  • Ia memerlukan:
  1. Tajarib waqi’iyyah marirah (pengalaman-pengalaman riil yang pahit), dan
  2. Ibtila-at syaqqah mudhonniyah (ujian-ujian yang berat dan meletihkan); yang tetap disertai pengarahan untuk mengambil pelajaran dari berbagai pengalaman dan ujian ini.
Lalu bagaimana dengan keinginan kita untuk memunculkan generasi baru yang akan memikul amanah da’wah ini?

Tentu, berbagai hal yang diperlukan lebih besar dan lebih hebat lagi, dan yang terpenting:
  1. Perjalanan da’wah dan tarbiyah kita masih panjang, karenanya:
  2. Jangan terburu-buru, serta, jangan lupa, sekali lagi, pada:
  • Al-‘Inayah as-sahirah (perhatian yang teliti),
  • Ash-Shabru At-Thawil (kesabaran yang panjang), dan
  • Al-Juhdu al-bashir (usaha yang jeli) dalam:
  • Tahdzib (membersihkan dan membuang yang tidak baik),
  • Tasydzib (memangkas yang kelebihan),
  • Taujih (pengarahan),
  • Daf’ (mendorong, memotivasi),
  • Taqwiyah (penguatan), dan
  • Tatsbit (peneguhan).
Semoga perenungan ini ada manfaatnya fid-din wad-dun-ya wal akhirah.

Sumber : PKS PIYUNGAN

Posted By : PKS Beringin DS

 

"Terima Kasih Atas Kunjungannya dan Sebelumnya Meminta Maaf, Apabila ada Kesalahan dan Kekhilafan dalam Menyajikan Informasi Serta terdapat Link-Link yang belum Aktif". Jazzaakallah Khairan Katsiran, Assalamu'alaikum Wr, Wb. ^_^

Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates